Tanpa lapangan sepak bola, mungkin permainan sepak bola bakal tetap ada di jalan, di gang-gang, atau di lapangan yang ukurannya seadanya. Apabila Bung melihat di luar negeri, stadion, atau lapangan sepak bola maupun non sepak bola di sana sangat memenuhi standar dari segi ukuran hingga fasilitas. Bahkan, fasilitas yang super mewah pun juga dihadirkan sehingga membuat stadion tersebut sangat megah.
Di Indonesia sendiri kita memiliki stadion kebanggaan Gelora Bung Karno, yang pada beberapa waktu lalu direnovasi hingga menghabiskan dana Rp 500 milliar. Bahkan bisa dibilang stadion tersebut merupakan stadion termegah di Indonesia. Nah melihat beberapa stadion di luar, kecanggihan tidak hanya terletak dari fasilitasnya saja. Namun, ada beberapa sarana tambahan yang membuat stadion olahraga ini menjadi yang termegah. Kira-kira stadion apa saja ya, Bung?
Allianz Arena
Pasti Bung tahu dengan stadion yang bernama Allianz Arena. Ya, stadion ini merupakan milik dari tim terkuat di Jerman, Bayern Munchen. Dengan luas 66.500 m2, Allianz Arena berdiri kokoh dengan kapasitas mencapai 75.000 penonton. Sisi menarik dari stadion milik Bayern ini adalah tampilan luarnya yang memakai teknologi LED agar terlihat bercahaya.
Warnanya pun bakal berubah sesuai warna kebesaran tim yang sedang memimpin jalannya pertandingan. Selain itu, Allianz Arena bukan hanya milik Bayern Munchen saja Bung, melainkan ada tim lainya yakni TSV 1860 Munchen. Lantaran terkendala krisis finansial maka Bayern Munchen mengambil alih kepemilikan stadion tersebut.
Kaohsiung National Stadium
Stadion yang terletak di negara Taiwan ini merupakan salah satu stadion terbesar. Bahkan rangka konstruksinya saja dirancang mirip hewan legendaris yakni naga. Memiliki kapasitas 55.000 orang, stadion ini merupakan stadion pertama di dunia yang memanfaatkan teknologi pembangkit listrik tenaga matahari di atapnya. Kekuatan yang ditampung sebesar 500 megawatt atau setara dengan daya listrik untuk satu desa selama 3 hari, Bung.
Golden 1 Center
Beralih ke olah raga yang digeluti dengan tangan, atau basket. Kali ini terdapat stadion NBA yang dilabeli sebagai stadion termewah di Amerika Serikat, Bung. Kecanggihan yang dimiliki stadion ini sangat banyak Bung. Salah satunya terdapat 4 buah TV dengan ukuran 13 x 7 meter yang menggantung di posisi tengah. Untuk Bung yang kerap menggunakan WiFi, stadion ini sangatlah surga karena di Golden 1 Center terdapat fasilitas free WiFi yang kecepatannya 17 kali lebih cepat dari WiFi pada umumnya. Tak sampai di situ, terdapat 600 buah layar HD di setiap sudut stadion.
Sapporo Dome
Salah satu stadion canggih ini berada di negara Jepang tepatnya di Hokaido. Sapporo Dome merupakan stadion serbaguna dan canggih. Lantaran bentuknya dapat berubah menyesuaikan dengan acara yang digunakan. Bisa menjadi lapangan sepak bola, baseball sampai rugby, Bung. Kalau Bung masih ingat, stadion yang diresmikan di tahun 2001 ini merupakan salah satu venue di Piala Dunia tahun 2002. Sapporo Dome merupakan salah satu stadion yang menggunakan Retractable Surface Technology atau secara sederhananya, teknologi permukaan lapangan yang dapat ditarik seusai dengan kebutuhan acara, Bung.
AT&T Stadium
Stadion ini bermula bernama Stadion Cowboys sebelum pada akhirnya berubah nama menjadi AT&T Stadium. Stadion terbesar di Amerika Serikat ini, lebih sering digunakan untuk pertandingan sepak bola. Tim Dallas Cowboys bermarkas di stadion inu.
Uniknya sebagian besar stadion ini menggunakan bahan bangunan kaca. Permukaan lapangannya pun sangat multifungsi. Teknologi canggih yang berada di AT&T Stadium adalah hadirnya layar terbesar yang berada di sisi tengah stadion dengan ukuran 55 x 22 meter. Kalau Bung berada di sana, mungkin Bung akan tak fokus untuk melihat ke lapangan melainkan ke layar besar tersebut.
