Hidup memang jarang sekali yang lempeng Bung. Ada saja yang terjadi membuat hidup bak riak nan gelombang. Begitu juga dengan hidup kita para lelaki. Maunya sih hidup tenang-tenang saja, namun apa daya masalah kerap datang.
Konon kabarnya, secanggih apapun Bung berusaha menghindari masalah, namun lelaki pasti akan pernah jatuh minimal 1 dari 4 masalah berikut ini. Ingat Bung minimal satu, bisa jadi lebih dari itu.
Namun Bung mungkin menepuk dada jumawa sambil bilang: “saya tidak pernah tuh”. Mungkin benar adanya dan bagus untuk Bung. Kendati begitu, hidup belum berhenti. Kemungkinan jatuh masih ada di depan sana. Jadi hati-hati!
Seringnya Aturan Dilanggar Demi Perempuan
Kita taruh paling pertama masalah satu ini Bung. Karena memang nampaknya ini masalah yang paling sering juga menjatuhkan orang-orang besar. Urusan perempuan biasanya bisa merembet ke hal lainnya.
Sejujurnya jarang pria yang kebal terhadap cobaan satu ini. Simak misalnya orang terkaya di dunia Jeff Bezos yang punya harta triliunan rupiah. Pernikahannya berantakan gara-gara kepincut presenter cantik. Daftar berikutnya ada Bill Gates yang bercerai konon perkara selingkuhnya dengan karyawan.
Bung juga pasti sering dapat dengar, berapa banyak politikus, artis, figur publik yang reputasinya berantakan akibat urusan perempuan. Urusan perempuan memang tidak main-main.
Kecanduan Bikin Laki-laki Bagai Salah Asuhan
Jenisnya bisa macam-macam Bung. Dari alkohol hingga narkoba. Repotnya urusan satu ini bisa berpengaruh tak cuma urusan reputasi. Tapi bisa hingga urusan kesehatan fisik bahkan menggadaikan kematian.
Coba diingat sudah berapa nama besar yang jatuh karena urusan ini. Tak sedikit yang bahkan hingga terjerat kasus hukum.
Buat Bung yang masih berkutat diurusan satu ini, kami usul segera diselesaikan. Risikonya berat, belum tentu Bung sanggup memikulnya.
Pontang Panting Terbanting Utang
Urusan satu ini juga tak kalah rumit Bung. Kadang dimulai dari sedikit kemudian menjadi bukit. Tiba-tiba Bung tak bisa tidur didatangi para debt collector.
Apalagi jaman macam ini. Lewat aplikasi begitu mudahnya kita mendapat pinjaman. Kadang tanpa memperhitungkan risikonya. Tak mampu bayar, nama baik melayang.
Dan jangan salah Bung. Utang tak cuma urusan uang cash. Coba tengok kendaraan, rumah, pay later dan segala belanja lainnya. Bisa jadi itu semua didapat dari mencicil alias ngutang. Di sini biasanya laki-laki terlena dan jatuh. Mengikuti gaya hidup yang tak sanggup dibiayai. Ujungnya malu kendaraan ditarik mata elang.
Hilang Budi Akibat Judi
Ini masalah klasik. Namun tak sedikit laki-laki yang tercebur urusan satu ini. Biasanya tercebur secara halus karena berbalut “main-main”.
Ingat Bung, tak cuma macam judi kartu atau mesin ketangkasan. Ini juga melibatkan urusan seru lainnya. Bisa lewat permainan bola, adu burung sampai perkara memancing. Judi bisa berkamuflase secara samar lewat kedok permainan.
Pilih Medan Tempur Bung Sendiri
Di atas dikatakan, minimal 1 dari 4. Jadi Bung, coba kenali diri sendiri. Di sisi mana kira-kira yang Bung punya kelemahan. perkuat disana agar tak terjatuh.
Lalu Bung, jangan sampai Bung ikut-ikutan kawan. Sudah lah Bung tau lemah di urusan perempuan, jangan lantas jadi ikut kawan terjun di utang misalnya atau kecanduan. Plih medan pertempuran Bung sendiri. Percayalah, satu saja sudah rumit jangan pulak menambah masalah dengan mengembangkan sayap ke problem lainnya.
Seandainya Sampai Jatuh, Penting Untuk Segera Bangkit
Semoga Bung tak pernah alami. Tapi kalau iya jatuh dalam 1 dari 4 hal di atas, maka Bung perlu segera perbaiki diri. Ada kesempatan kedua untuk bangkit.
Sadari bahwa kita sudah melakukan kesalahan. Susun masa depan lebih baik. Tinggalkan hal buruk itu segera.
