Sabar Bung, sebentar lagi akan ada kejutan dari sejumlah brand motor tanah air. Disebut kejutan karena motor yang akan rilis ini, menjanjikan sesuatu yang beda dari rilisan sebelumnya.
Kami paham beberapa keluhan penikmat otomotif tentang produk motor di Indonesia. Sebab, boleh dikata pilihan motor di Indonesia memang terkadang begitu membosankan. Banyak pabrikan tak berani ambil risiko merilis produk yang “ajaib”. Hasilnya kita cuma disodori model yang begitu-begitu saja. Tak jarang disebut launching produk baru, padahal cuma sekedar ganti stiker produk yang lama.
Nah, karena itu kami coba merangkum motor yang nampaknya akan membuat mata kita melirik keberadaannya. Buat Bung yang penasaran berikut daftar motor baru yang tak cuma perkara ganti stiker tersebut. Kami duga motor ini akan jadi pesohor alias selebriti baru dijagad motor tanah air.
Suzuki GSX 250R, Penantian Panjang Segera Berakhir
Dulu Suzuki memang dikenal sebagai rajanya motor sport. Itu kenapa banyak publik kerap bertanya alasan Suzuki tak segera ikut andil bagian dalam pertarungan kelas 250 cc sport. Sebab amunisi yang dimiliki pabrikan berlogo S ini tak bisa dibilang kurang.
Salah satunya adalah line-up Suzuki GSX 250R. Motor seperempat liter satu ini sudah meluncur di sejumlah negara lain. Berbekal dapur pacu 248cc berpendingin air DOHC, motor satu ini diyakini sanggup bersaing dengan produk dari pabrikan lain yang lebih dulu ada.
Tampilannya pun dinilai seksi karena mengaplikasikan tampilan kakaknya yang berkapasitas mesin lebih besar. Selain itu godaan paling besar terntunya dari segi harga. Sebab, Suzuki dikenal gemar meluncurkan motor dengan harga yang cukup bersaing.
Nah, penantian ini nampaknya akan segera berakhir. Sebab Suzuki dikabarkan berencana untuk memasukan motor ini segera ke tanah air. Tentunya ini akan memanaskan pesaingan.
Ninja ZX25R, Jawaban Buat Yang Menanti Motor 4 Slinder
Waktu meluncurkan Ninja 250, Kawasaki bisa dibilang mendobrak pasar. Sebab kelas ini dulunya tak dilirik pabrikan lain. Namun seiring kesuksesan penjualan ninja 250, para pesaing pun mulai meluncurkan produk sekelas. Ditambah lagi, pengguna motor 250 berkocek tebal mulai bawel dengan permintaan spesifikasi motor kelas ini.
Seolah menjawab tuntutan ini Kawasaki pun meluncurkan Ninja ZX25R. Secara tampilan masih serupa dengan Ninja ZX250R. Tapi pembeda paling mencolok ada di dapur pacunya. Kali ini Ninja seperempat ini mengusung mesin 4 selinder segaris.
Bagi yang belum paham perbedaan paling signifikan dari karakter 2 selinder dan 4 selinder itu ada pada putaran mesin. Motor 4 selinder bisa mencapai RPM yang lebih tinggi dibanding yang lebih sedikit. Paling nyata tentunya terasa pada raungan suara mesin yang tinggi dan sexy. Suara ini akan senada dengan mesin-mesin moge berkapasitas tinggi. Kawasaki sendiri konon sudah mulai menerima inden untuk motor satu ini. Bung mau ikutan pesan?
Cleveland Cycle Werks Ace 400, Alternatif Jika Ingin Naik Kelas
Mungkin Bung ada yang sudah bosan main motor kelas 250? Bisa jajal produk dari Cleveland Cycle Werks satu ini. Mengusung nama Ace 400, tentunya bisa ditebak kapasitas mesinnya mencapai 400cc.
Tampilannya menganut model cafe racer dengan shock depan upside down. Meksi mesinnya hanya satu selinder, namun sudah menggunakan sistem twinport. Jadi tampilannya sangat sexy dengan dua lubang knalpot.
Unsur sexy lainnya ada pada budget Bung. Sebab motor ini dibandrol hanya 72 juta untuk onthe road Jakarta. Ini bisa buat alternatif untuk Bung yang mau memodifikasi lebih lanjut bukan?
