Jika hanya menonton para pemain airsoft Gun yang sedang berlaga, bisa jadi mereka hanya terlihat sedang bermain perang-perangan. Tapi jangan salah, aktivitas ini ternyata juga termasuk olah raga dengan pembakaran jumlah kalori yang tidak sedikit.
Tapi kenapa memilih olah raga satu ini dibandingkan yang lain? Karena bermain airsoft gun menyenangkan! Daya tarik utama tentunya ada pada unit airsoft gun. Senjata yang digunakan dalam permainan ini semuanya merupakan replika dari senjata yang beredaran dipasaran atau digunakan militer. Jangankan senjata yang sudah dikenal macam M16, AK48 atau Baretta, bahkan senjata buatan pindad saja bisa ditemui replika airsoftgunnya. Replika ini bukan hanya dalam bentuk dan dimensi ukuran, tapi juga hingga ke bobot alias beratnya. Rata-rata replika yang berbentuk senapan ini beratnya mencapai 3-5 Kg.
Nah, terbayangkan diperlukan fisik seperti apa untuk bisa menopang senjata yang beratnya setara dengan aslinya itu. Ini masih diluar peralatan lainnya yang juga dibuat semirip mungkin dengan aslinya. Mulai dari sepatu boot, ransel perang, botol berisi minum, helm, rompi anti peluru dan serentetan perlengkapan lain yang dibawa para pemain.
Lantas apa yang membuat, kita mau mengangkat beban seberat itu? Karena bentuk permainannya yang seru. Setiap game dalam airsoft gun dibuat mirip dengan perang aslinya. Setting akan dibuat layaknya perang hutan atau perang kota. Pemain akan dibagi dalam dua kelompok. Satu kelompok sebagai bertahan dan yang lainnya sebagai penyerang.
Terhitung sejak 2012 Airsoft gun dimasukan ke dalam kategori senjata api untuk olah raga. Dengan munculnya peraturan Kapolri No. 8 tahun 2012 ini konsekuensinya setiap kepemilikan airsoft gun harus memiliki izin.
Apa latar belakang kepolisian memasukan airsoft gun ke dalam kategori senjata? Disinyalir unit-unit airsoft gun banyak digunakan untuk melakukan tindak kejahatan. Kepolisian merujuk beberapa kasus macam penembakan halte busway hingga menyebabkan kacanya pecah sebagai penyalah gunaan airsoft gun. Hal ini ditentang keras oleh para penggemar airsoft gun. Baca selengkapnya disini!
Seluruh aksi yang biasa hanya kita simak di televisi diterapkan disini. Mulai dari berlari, menunduk, melompat, berjalan tiarap dan kegiatan lainnya yang menguras keringat. Dan pemain melakukannya tanpa disadari karena adanya adrenalin yang memuncak.
Menurut Bobby Ferdian, manager training di Elite Club Epicentrum, Aktivitas airsoftgun ini memompa oksigen dan aliran darah lebih banyak. Ini menyebabkan jantung, paru-paru dan otak bekerja lebih maksimal. Selain itu konsentrasi tinggi dalam permainan ini mempertajam seluruh panca indera. Dan terutama, dengan adanya beban dan aktivitas yang intens kalori dalam tubuh akan terbakar dengan sendirinya.
Salah satu skenario yang banyak membakar kalori adalah Close-quarter battle. Dalam permainan ini pertempuran dilakukan dalam jarak dekat. Biasanya diceritakan dalam bentuk sebuah penyerbuan. Bisa ditebak, karena jarak yang berdekatan, para pemain “dipaksa” untuk terus bergerak secara berkesinambungan. Tak heran dalam satu skenario yang biasa digelar 10 hingga 15 menit bisa 70-100 kalori dibakar oleh setiap pemainnya.
Efek lain adalah meningkatnya adrenalin tubuh karena adanya unsur ketegangan. Hormon adrenalin yang terpicu ketika tegang ini akan mengaktifkan hormon lain yang bernama endorfin ketika tubuh sudah dalam keadaan tenang.
Dr. Wisnu Pramudito, ahli bedah Rumah sakit Medika Lestari Ciledug mengungkapkan, zat endorfin ini akan membuat tubuh lebih rileks dan detak jantung menjadi lebih tenang. Fungsinya serupa morfin, tetapi zat ini dihasilkan secara alami oleh tubuh.
Inilah esensi sebuah olah raga. Bagaimana melakukan aktivitas secara menyenangkan, tanpa beban dan bisa lebih rileks. Jadi sobat yomamen sudah siap untuk berperang?
