Saat mendekati momen bermaaaf-maafan atau lebaran, di situ pula bakal ada momen bung diserang pertanyaan soal kapan nikah dan mana calonnya oleh para saudara dan orang tua. Memiliki pasangan yang tepat untuk diajak ke pelaminan adalah soal keyakinan, kalau bung yakin akan pasangan, pastilah rasa seperti itu bakal muncul. Apalagi laki-laki macam bung pasti memiliki banyak pertimbangan sebelum menikah.
Berbicara soal mencari pasangan memang sulit. Kisi-kisi tentang tata cara melihat sang nona apakah cocok dijadikan calon istri juga tak tersedia. Tapi banyak juga yang percaya kalau zodiak bisa dijadikan suatu pertimbangan bagi bung untuk menalaah. Apakah nona termasuk perempuan terbaik untuk diajak ke pelaminan. Soal percaya atau tidak, lebih baik kesampingkan saja. Toh mencoba tak ada salahnya bukan? Berikut adalah beberapa zodiak perempuan yang terbaik untuk diperistri.
Zodiak Scorpio Terkenal Akan Galaknya, Namun Itu Cuma Mitos Belaka
Banyak sekali yang menaruh anggapan kalau perempuan yang zodiak berlambang kalajengking ini adalah tipikal yang galak dan keras kepala. Padahal nggak semuanya itu benar bung. Semua anggapan dan asumsi itu akan patah asalkan perempuan berzodiak scorpio menemukan pasangan yang tepat. Perempuan scorpio dapat menjadi parthner yang baik saat berumah tangga dan memiliki perhitungan matang soal pasangan dan pernikahan.
Nona berzodiak scorpio memang agak picky, biasanya mereka akan memilih laki-laki yang karismatik, berpengaruh dan berkuasa karena secara pribadi ia senang untuk dikontrol, asalkan sesuai dengan logika. Apalagi perempuan di zodiak ini sangat terkenal sebagai pribadi yang susah move on, jadi bung nggak perlu pertanyakan lagi soal kesetiaan kepadanya ya.
Memberikan Total Perhatian Menjadi Ciri Khas Cancer Kepada Pasangan
Mencurahkan perhatian terhadap pasangan terkadang adalah sesuatu yang dirindukan. Apalagi bagi bung yang selalu menghabiskan waktu di tempat kerja, otomatis bakal kangen dengan perhatian dari pasangan. Cancer, merupakan zodiak yang memiliki sifat perhatian dan penyayang. Tentu dengan kedua sikap itu bisa menjadi modal bagi rumah tangga akan berjalan mulus tanpa godaan.
Jujur dan terbuka juga menjadi salah satu ciri khas nona berzodiak cancer, otomatis tak bakal ada kode dan setiap masalah selalu kelar sampai ke inti-intinya. Romantisnya, nona berzodiak cancer rela untuk memastikan apakah bung bahagia selama bersamanya. Jadi tak ada keraguan untuk mendaulat perempuan cancer untuk ke pelaminan.
Meskipun Keras Kepala Tetapi Aries Memiliki Sifat Sederhana Untuk Membangun Rumah Tangga Sederhana
Sebenarnya nona berzodiak Aries adalah tipikal keras kepala yang tahu baik buruknya lho, yakni nona bakal keras kepala kalau bagi dirinya itu bertujuan baik. Namun dibalik sifat keras kepalanya ini, nona ternyata memliki sifat yang tidaklah neko-neko.
Bahkan nona di zodiak Aries juga terkenal memiliki sifat sederhana, jadi cocok bagi bung yang ingin membangun kesederhanaan dalam keluarga. Dimana setiap nuansa dibangun dengan kesederhanaan namun berbobot. Andaikan nona menjadi ibu pada nantinya, sang anak bakal dijaga dengan ketat dan berprestasi.
Jujur dan Tidak Munafik Menjadi Dua Sifat yang Melekat Di Virgo
Kejujuran dan ketidakmunafikan sikap dari nona berzodiak virgo justru bakal bagus untuk membangun rumah tangga. Selain itu nona memiliki sifat penuh kasih sayang, rajin dan fokus untuk mengerjakan dengan apa yang dikerjakan.
Virgo pun memiliki sifat yang rapi sehingga ia termasuk orang yang suka ngomel apalagi melihat hal yang tidak rapih di depan matanya tentu saja itu sangat mengusiknya. Tetapi omelannya nggak berlebihan kok bung, lagi pula nona ngomel ke bung itu sifatnya sayang dan peduli. Jadi dengarkan saja ya, itu tanda bukti sayangnya dia kok.
Memposisikan Keluarga Di Atas Segalanya Menjadi Sifat Leo yang Utama
Percayakah bung kalau ada nona yang dapat memberi kasih sayang lebih dari rasa cinta pasangannya? jawabannya adalah zodiak leo. Memang nona berzodiak leo hampir sama dengan scorpio yang memiliki sikap lugas. Tapi kalau bung dapat dicintai lebih dari dirinya tentu saja bung menginginkannya kan?
Selain itu nona juga memiliki sifat independen bahkan bung nggak usah ragu lagi soal kematangan dirinya. Tanpa perlu bung bimbing nona sudah dapat menjalani kehidupannya sendiri. Nona juga rela berkorban agar membuat keluarga bahagia dan memposisikan keluarga di atas segalanya. Dengan beberapa sikap tersebut sudah tentu nona pantas untuk di bawa ke pelaminan.
