Memiliki penampilan menarik menjadi salah satu hal yang terpenting dilakukan laki-laki. Karena memiliki penampilan menarik tidak hanya sedap dipandang, tetapi juga meningkatkan rasa percaya diri. Jadi bung pun makin luwes untuk beraktifitas karena merasa tidak ada penghalang yang membuat bung jadi minder dalam berkegiatan.
Dalam memelihara penampilan memang laki-laki kadang suka tanggung. Mungkin saja takut dianggap metro seksual jadi melakukannya setengah-setengah. Tapi yang paling berbahaya adalah mereka yang ingin maksimal dalam penampilan, tapi salah dalam melakukan dengan merawat secara berlebihan. Alhasil, ada beberapa perawatan yang bung lakukan salah dalam penerapan.
Mencuci Muka Saja Sudah Cukup? Ternyata Belum Bung
Dilansir dari laman tentang laki-laki dalam urusan grooming, yakni QG. Menyatakan bahwa hampir setiap laki-laki merasa kalau mencuci muka dengan sabun sudah menjadi bentuk khusus dalam merawat muka. Meskipun mencuci mukanya dengan sabun. Hal tersebut ternyata keliru bung.
Karena sebagai pribadi yang sering beraktivitas di luar rumah otomatis wajah akan lembab bahkan bisa sampai dehidrasi. Barbara Guillaume, seorang pakar kecantikan menyatakan bahwa pria juga harus menggunakan pelembab terlebih sebelum keluar rumah.
Percaya Diri Dalam Penampilan, Tak Mesti Diimbangi dengan Pemakaian Beberapa Jenis Perawatan
Ini seperti antitesis dari hal yang pertama ya bung. Karena ada beberapa hal ternyata harus dihindari untuk para lelaki yang kerap ingin tampil maksimal anehnya malah gagal. Semisal menggunakan krim malam, menggunakan pemutih gigi secara berlebihan dan juga menggunakan produk berlebihan dalam menata rambut. Jadi segala hal yang berlebihan memang tidak dibenarkan itu memang benar adanya. Contohnya saja seperti dalam hal perawatan kan?
Adanya Uban, Tak Harus Dihitamkan Karena Itu Bukan Sebuah Beban
Uban katanya menjadi hal yang memalukan hingga harus dihindarkan. Lantaran laki-laki yang ubanan tetapi masuh umur 25 atau 30-an dianggap penuaan. Tentu tak ada orang yang dicap tua, yang ada awet muda kan? Nah saking takutnya banyak yang rela mengecat rambutnya kembali hitam. Tapi menurut pernyataan Barbara di laman QG, pria-pria Hollywood kerap membiar uban dan jenggot mereka ditumbuhi uban karena terlihat seksi dan jantan. Malahan mereka memeliharanya karena nona malah suka.
Ketika Alis Selalu Dilewatkan Tanpa Diurus dan Diperhatikan
Apakah bung termasuk seseorang yang tidak memedulikan alis? Itu bukan menjadi salah satu bentuk pria tampan. Karena menurut Carola Gonzalez sang penata wajah yang juga dilansir dari QG , menyatakan hal demikian. Bung ternyata harus memperhatikan alis tetapi jangan dibuat sempurna. Kalau bung memperhatikan alis berarti bung juga melakukan hal fatar. Baiknya bung menata alis namun jangan terlihat sempurna atau memakai pensil alis sekali pun.
Bedakan Penampilan Saat Bermain dan Bekerja, Jangan Disamakan!
Wajar saja kalau bung sedang bekerja dituntut kerapihannya agar enak dipandang karyawan lain. Sehingga bung menata rambut menjadi lebih keren. Akan tetapi kalau sedang bermain dengan kerabat alangkah baiknya bung tidak perlu sekeren itu, terutama dalam hal rambut. Menurut Kirsta Serafino sang penta rambut, lebih baik bung menggunakan produk rambut untuk menciptakan satu tampilan yang konservatif dan lebih bergaya sehingga bung terlihat lebih luwes.
