Spon

Buat Yang Doyan Touring Motor, Nih Ada Motor Edisi Spesial Yang Layak Dilirik

Setelah menuai respon positif dari para pecinta roda dua pada GSX seri miliknya, Suzuki Indomobil Sales sepertinya tidak mau ketinggalan mementum. Banyaknya bukti perjalanan jarak jauh yang telah berhasil ditempuh Suzuki GSX-S150 di beberapa penjuru tanah air. Mengundang minat serta rasa penasaran dari para pecinta roda dua yang ingin menjelajah lebih jauh lagi.

Dan bak gayung bersambut sepertinya Suzuki sangat mengerti apa yang menjadi kebutuhan para bikers akan motor touring. Mereka kembali melahirkan satu gebrakan baru untuk menambah seri motor jelajah miliknya, yaitu Suzuki GSX-S150 Touring Edition. Hadir dengan masih mengusung basis seri sebelumnya yaitu Suzuki GSX-S150, namun telah dilengkapi dengan beragam aksesoris yang sudah termaksud dalam komponen penjualannya.

Bagi sobat Yomamen yang memang mencintai dunia motor dan touring, Seri ini akan menjadi teman yang melengkapi kecintaan kalian. Penambahan tiga komponen aksesoris berupa Windshield smoke + bracket black, Hand guard color dan Bracket & Side bag soft yang siap memacu perjalanan untuk menyusuri beberapa tempat indah di Indonesia. Tampilan desain dan performa yang mengangumkan membuat Suzuki GSX-S150 Touring Edition, Menjadi motor yang semakin terlihat gagah dengan tetap mengutamakan fungsionalitas.

Dan hal yang mungkin akan membuat para pecinta touring semakin gregetan adalah seri ini hanya akan dilepas sebanyak 150 unit/ bulan. Tergolong sebagai produk yang eksklusif dari perusahaan berlogo S ini, Suzuki GSX-S150 Touring Edition hanya akan tersedia dengan dua pilihan warna saja, yaitu Stronger Red/Titan Black dan Matt Black.

Dengan tebusan harga hanya 25 juta rupiah on the road DKI Jakarta hingga akhir bulan ini. Ini jadi harga yang sangat terjangkau untuk ukuran sebuah motor touring teman perjalanan para bikers.

Untuk sobat Yomamen yang mungkin sudah memiliki Suzuki GSX-S150 dan pecinta modifikasi, Jangan khawatir dulu, karena tak cuma meluncurkan seri terbarunya SIS juga memikirkan keinginan para konsumen terdahulunya. Untuk itu pihak SIS juga menjual beberapa aksesoris yang akan memberikan tampilan lebih macho pada GSX-S150 kalian. Dijual terpisah pastikan bahwa sobat yomamen membelinya di dealer-dealer resmi Suzuki. Untuk tampilan dan kualitas yang tentunya sudah terjamin.

Buat para pecinta touring dan modifikasi, terobosan terbaru dari Suzuki ini tentu jadi jawaban yang akan mendukung perjalanan tangguh selanjutnya. Berita baik berikutnya, melihat besarnya antusias calon pemilik yang sudah menantikan kehadiran Suzuki GSX-R150 dan GSX-S150 ini. Pihak SIS akan memperpanjang promosi hingga akhir bulan ini dengan harga perkenalan Suzuki GSX-R150 (Rp 27.900.000,- OTR DKI Jakarta) dan GSX-S150 (Rp 23.900.000,- OTR DKI Jakarta). Impian untuk bisa memiliki motor touring tangguh dengan harga terjangkau, tak lagi hanya mimpi dengan Suzuki GSX-S150 Touring Edition.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top