Dalam suatu karya film, yang di mana itu fiksi, pembangunan suatu karakter yang dikarang oleh sutradara dapat menginspirasi para penontonya. Salah satunya ada film aksi laga menjadi petinju dunia macam Rocky Balboa. Metamorfosis Rocky dari petinju biasa sampai menjadi kelas dunia tentu diperlihatkan lewat segudang alur yang penuh dengan perjuangan.
Dari kikuk yang tak tahu apa-apa kemudian tampil bugar dan sangar ketika mengepal sarung tinju. Ada suatu harapan yang ditujunkan dalam film ini yakni jangan lupa berlatih kalau ingin jadi yang terbaik. Klise? Iya, benar? sudah pasti. Menjadi Rocky Balboa mungkin merupakan salah satu mimpi Bung. Mungkin tak secara esensi sama dari segi bidang yang dilakoni, tetapi semangat akan mengejar mimpi, bisa juga fisik idaman.
Dalam beberapa adegan film tersebut, sinematik film mengantarkan mata melihat program latihan yang ditempuh oleh Rocky Balboa. Menumbuhkan otot sampai memangkas perut menjadi lebih kekar atau six pack. Program-program latihan yang ditunjukan, sejatinya dapat dicontoh guna memiliki fisik yang bugar nan kekar seperti Rocky Balboa. Apalagi ini cocok sekali bagi Bung yang memfavoritkan Balboa sebagai karakter yang hidup di dalam diri.
Berlari dengan Batu Bata di Tangan Bung
Berlari dengan menenteng batu bata di tangan, dilakukan Balboa untuk menambah bebannya guna menempa fisiknya agar lebih kuat. Hal ini pun bisa Bung lakukan, tapi tak perlu memakai batu bata. Bung bisa mengmabil barbel dengan massa berat sesuai keinginan Bung. Latihan ini dilakukan Rocky Balboa dalam adegannya. Hal ini pun tak mustahil apabila Bung contoh, karena berlari sambil membawa beban adalah yang mungkin dilakukan oleh setiap orang.
Push Up Menggunakan Satu Tangan
Kalau gerakan yang satu ini memang membutuhkan tenaga yang kuat, jarang ada orang yang mampu melakukan push up satu tangan seperti yang dilakukan Rocky Balboa. Jarang bukan berarti tak ada, karena ada sebagian orang yang dapat melakukan gerakan push up seperti ini.
Namun, tak dianjurkan untuk langsung mempraktekkan gerakan push up dengan satu tangan, biasanya seseorang harus rutin terlebih dahulu untuk push up sebelum naik level yang lebih sulit macam push satu tangan. Tumpuan tangan harus kuat menahan beban, dan tangan satunya lagi dilipat ke bagian belakang. Kalau Bung yang rajin melakukan push up, pasti bisa apabila mempelajari gerakan ini.
Selain Push Up, Rocky Juga Menunjukkan Pull Up Satu Tangan
Salah satu hal sulit lainnya yang dilakukan oleh karakter fiksi yang dipuja banyak laki-laki adalah pull up dengan satu tangan. Kesulitan pun bisa diterima dalam imajinasimu Bung, saat membayangkan satu tangan menjadi tumpuan untuk pull up. Entah ini bisa dilakukan atau tidak, tapi dari adegan yang ditunjukan Rocky Balboa menunjukan tajinya kalau ia memiliki tekad untuk menjadi yang terkuat, sampai hal yang sulit pun bisa dilakukan.
Lompat Kodok dan Jalan Jongkok dengan Beban di Pundak
Tak ada cara yang mudah untuk menjadi kuat, mungkin itu pesan moral yang ingin diberikan dari montase latihan Rocky Balboa dalam filmnya. Membebani pundak dengan sebatang kayu, dan lakukan lompat kodok sambil jalan jongkok. Kekuatan lagi-lagi menjadi tumpuan, hanya orang kuat saja rasanya yang bisa lakukan latihan macam ini.
Balap Lari dengan Anak-anak
Jangan hanya 3 sampai 5 anak. Kalau bisa Bung mengikuti lomba lari anak usia remaja 16 sampai 18 tahun yang mengikutsertakan 50 sampai 100 orang. Meskipun usia tidak masuk untuk kategori perlombaan. Menyelinaplah, toh bukan hadiah lomba yang Bung incar. Tetapi kekuatan yang hakiki di depan mata.
Sekilas mudah untuk dibayangkan, tetapi Bung bisa saja kewalahan lantaran gaya hidup dan seringnya begadang akibat banyak kerjaan membuat badan tak mampu bersaing dengan yang muda. Oh Bung, jangan sampai Bung bilang, “Aku sudah terlalu tua,”
Latihan yang dilakukan Rocky Balboa dalam film tersebut memang berat. Secara harfiah mungkin itu hanya untuk pengemasan menarik semata demi mengundang jutaan pasang mata. Tetapi tak ada hal yang mustahil dilakukan layaknya Rocky Balboa a.k.a Sylvester Stallone. Setidaknya meskipun kuantitas jumlah yang Bung lakukan untuk push up satu tangan, atau pull up satu tangan tak lebih dari sepuluh. Setidaknya Bung sudah melampaui batas demi menjadi underdog yang lapar juara.
