Lebih Keren

Bung Harus Tahu, Begini Cara Berpakaian Laki-laki yang Sesuai Bentuk Tubuh

Mengenai cara berpakaian memang sering kali membingungkan. Meskipun terlihat cuek dan mengenakan apa adanya, ternyata menurut survey laki-laki sering kali mengalami masalah dengan pakaian yang dikenakan. Perlu diketahui kalau ada beberapa bentuk tubuh berbeda yang dimiliki laki-laki. Sehingga mengharuskan mereka untuk berpakaian dengan tipe yang berbeda.

Oleh karena itu mungkin bisa saja bung selama ini salah kaprah dalam berpakaian karena tak sesuai dengan bentuk tubuh. Nah, dilansir dari Maskoolin, ada beberapa cara bagaimana menyesuaikan cara berpakian dengan bentuk tubuh yang dimiliki. Agar terlihat good looking di mata si nona sampai kerabat kaum adam lainnya.

Bentuk Tubuh Bagian Atas dan Bawah Ramping, Tetapi Berisi di Bagian Tengah

Teruntuk kepada bung yang memiliki bentuk tubuh semacam ini. Ada cara terbaik untuk menyempurnakan penampilan, yakni dengan mengkombinasikan warna-warna pudar dengan warna yang terang. Yap, alasannya untuk menghindari warna kontras pada pakaian yang dikenakan. Sehingga bagian tengah tubuh yang lebih berisi tak merusak penampilan.

Mengenakan Skinny Jeans Bagi Bung yang Memiliki Bentuk Pinggang Ramping Namun Bahu Lebar

 

Demi menyempurnakan penampilan kepada mereka yang berbentuk tubuh pinggang ramping tetapi memiliki bahu lebar, kenakan atasan berukuran medium. Dengan alasan menyesuaikan dengan porsi badan. Skinny Jeans juga jadi pilihan yang tepat, tetapi bagi kalian yang bertubuh pendek sebaiknya mengenakan celana pendek atau celana diatas lutut. Hampir serupa dengan sebelumnya, kenakan warna kontras pada celana dan atasan, guna mengalihkan pandangan orang lain terhadap bagian bahumu.

Hindari Pakaian Ketat Bagi Bung yang Bertubuh Gemuk

Sebenarnya ini sudah jadi rahasia umum ya bung? dimana orang gemuk sebaiknya memakai pakaian yang sedikit longgar. Akan tetapi tidak sampai di situ saja, pakaian pun harus berbahan lembut dan lemas agar nyaman dipakai dan tidak mudah berkeringat.

Jangan juga memakai pakaian yang terlalu panjang karena itu akan membuat kalian akan terlihat pendek. Yang terakhir hindari menggunakan sweater turtle-necked! karena pakaian itu membuat kalian terlihat tidak keren bung!

Kenakan Pakaian Slim Fit Untuk Bung yang Bertubuh Kurus

Demi memaksimalkan penampilan, pakaian slim-fit jadi salah satu jenis yang direkomendasikan. Jangan juga memakai baju yang kebesaran karena akan membuat bung tenggelam, sekaligus akan terlihat lebih kurus. Jadi biasakan membeli pakaian yang slim-fit ya bung!

Gunakan Ikat Pinggang Agar Lebih Terlihat Proporsional

Memadukan warna kontras dan selalu mengenakan ikat pinggang akan membantu penampilan bung yang bentuk tubuhnya kurus dan tinggi terlihat proporsional. Kemudian salah satu kuncinya lagi hindari mengenakan pakaian yang bergaris vertikal dan warna yang senada dari atas sampai bawah.

Perlu diperhatikan juga, kalau bung suka menggenakan skinny jeans, lebih baik diganti dengan slim-fit ya bung, karena itu akan terlihat lebih bagus.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


Lebih Keren

Berpakaian Sesuai Umur Agar Pesona Tak Lekas Luntur

Pernah melihat seseorang tidak pantas mengenakan pakaian tertentu karena mereka terlalu tua? kalau iya, berarti bung dihadapkan oleh salah satu contoh kalau berpakaian itu harus sesuai umur. Yap, setiap pakaian dibentuk tentu memiliki tujuan pasar yang ingin dirangkul, bisa anak-anak, remaja atau orang dewasa. Maka ada suatu anomali apabila pakaian anak-anak dikenakan oleh orang dewasa.

Di sisi lain ada yang berpendapat kalau orang tua memakai pakaian anak remaja bakal terlihat lebih muda. Padahal tidak juga, sesungguhnya anggapan itu lahir dari sebuah standar ganda. Kebetulan saja yang mengenakan pakaian tersebut adalah orang tua yang tampan maka pujian itu datang. Kalau orang tuanya biasa (Re : tidak ganteng) saja pasti anggapan itu tidak muncul ke permukaan. Pesona terpancar lewat persona, termasuk pakaiannya. Maka dari itu berpakaian lah sesuai umur agar pesona tidak luntur.

Ketahui Sebuah Brand Pakaian, Cari yang Sesuai Dengan Usia Bung Sekarang

Beragam jenis brand pakaian atau toko pakaian mendunia ternyata terbagi-bagi dalam kategori usia. Sebut saja H&M, Zara dan Topman yang cocok dikenakan di usia 20 dan 30-an. Karena secara gaya tidak terlalu muda, dan juga tidak terlalu tua. Namun makin usia bertambah, bung tak lagi cocok mengenakan brand tersebut. Sebut saja ketika sudah menginjak usia kepala 4 atau kepala 5, pilihan pakaian semakin sedikit seperti Uniqlo, Gap, J.crew, Ralph Lauren dan Suitsupply. Detail pemetaannya seperti tertera di bawah ini.

Maka dari itu bung harus mulai mengetahui tentang toko-toko pakaian populer, apakah mereka mempunyai katalog untuk usia bung atau tidak. Kalau berbicara usia, usia 20-an adalah usia terbebas dalam mengenakan pakaian apa saja. Lantaran hampir toko pakaian populer menyediakan katalog bagi mereka yang sedang tumbuh dewasa.

Jangan Terpaku Merek, Cari yang Berkualitas dengan Harga Pas

Ketika pakaian menyesuaikan usia, tentu memiliki tujuan yang berbeda-beda dalam membelinya. Mulai dari memilih gaya, merek sampai motif, tapi hal utama yang harus didahulukan adalah kualitas. Seperti kualitas kain, memiliki daya tahan yang lebih baik dan pas dipakai. Karena percaya atau tidak, seiring bertambahnya usia seperti kepala 3 ke atas, investasi dalam pakaian adalah hal penting. Dengan mencari pakaian berkualitas yang dapat bertahan selama bertahun-tahun. Kalau mereka yang baru menapaki usia 20-an cenderung santai dan tidak khawatir akan kualitas. Seiring berjalannya waktu gaya dapat berubah dan selera  pun berubah.

Merambah Hal yang Antik Dengan Bung Mencari Barang Klasik

Membeli barang-barang klasik juga bagian dari peningkatan pesona sesuai usia. Terlebih, barang klasik selalu terlihat menarik. Mau bung sekarang menginjak usia kepala 2, kepala 3 atau selebihnya masih cocok untuk mengenakannya. Penampilan dapat meningkat kalau mengenakan barang klasik seperti  jins dark wash,  pakaian polos bewarna dasar hitam dan putih, sepatu kulit sederhana, jaket denim sampai jam tangan ciamik.  Jadi biarpun era semakin modern, hal klasik dan lawas masih pantas dijadikan barang pentas.

Jangan Ketinggalan Zaman, Perhatikan Tren Agar Makin Keren

Meskipun hal klasik menarik dikenakan serta membuat seseorang terlihat lebih unik. Tren tetap tidak boleh dilupakan, tren harus diikuti dan diperhatikan, bisa saja hal klasik kemudian bangkit karena berawal dari tren yang berkembang jaman sekarang. Maka dari itu perkembangan tren harus diikuti karena bisa memompa gaya setiap orang. Bung tak boleh egois dengan menutup mata dengan tren zaman sekarang dan bangga terjebak akan kebiaasaan.

Berani Berkesperimen Dengan Mencoba Hal Baru

Jangan mau terus-terusan bermain aman, seperti mengenakan kaos, jeans dan sneakers. Lama-lama itu membosankan! selagi masih pantas berkespresi, jangan pernah takut akan hal-hal baru. Siapa tahu justru bung malah menemukan formula ciamik berpakaian untuk pribadi. Mulai berkunjung ke toko perbelanjaan yang belum pernah dikunjungi, kemudian coba ambil sepasang sepatu dan jeans. Bercerminlah, apakah terlihat segar secara tampilan atau malah usang tak karuan.

 

 

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


Lebih Tahu

Cicilan Kian Padat? Ada Tips Hemat Selama Berpuasa Bikin Keuangan Selamat

Konon, cicilan membuat pekerjaan semakin semangat karena merasa ada tanggung jawab. Mumpung di bulan puasa ada cara atau kiat-kiat hidup hemat agar kebutuhan dapat dan cicilan tidak telat. Secara logika, pengeluaran selama bulan puasa seharusnya menurun kan bung? karena pengeluaran untuk makan berkurang yang biasanya makan tiga kali sehari jadi dua kali sehari.  Tapi apakah nyatanya demikian? tidak juga bung.

Ternyata ini masalah lagi ke individu masing-masing, ada yang pengeluaran selama bulan puasa malah melonjak jadi 2 sampai 3 kali lipat. Karena banyak agenda dan aktivitas bersama teman-teman dan keluarga, termasuk urusan reunian yang berkedok bukber. Agar tetap hemat, maka bung simak tips-tips berikut ini agar cicilan tidak telat dan kebutuhan juga terpenuhi secara tepat.

Penuhi Kebutuhan dengan Belanja Untuk Satu Bulan Ke Depan

Seperti pengelaman beberapa tahun sebelumnya kalau harga bahan pokok menjelang ramadhan itu kerap naik, bahkan sulit diprediksi. Kenaikan harga ini berdampak besar dengan pembengkakan pengeluaran bulanan.

Agar bisa berhemat, belanja bahan pokok yang sekiranya bisa bertahan lama untuk jangka waktu satu bulan ke depan. Jadi tak perlu membeli barang tersebut saat harga dalam posisi mahal. Selain hemat aktivitas belanja jadi efektif. Manfaatkan promo dan diskon agar pengeluaran jauh lebih hemat.

Membeli Makanan Siap Santap, Dibanding Memasak

Memang kalau memasak makan sendiri jadinya bisa lebih murah dalam kuota jumlah besar seperti untuk satu keluarga misalnya. Tapi jika bung memasak untuk diri sendiri, otomatis pengeluaran akan lebih mahal mulai biaya gas, minyak, listrik serta bahan pokok makanan yang melonjak pengeluaran.

Nah, lebih baik beli makanan jadi di pasar dalam jumlah yang sedikit untuk dirimu sendiri. Dijamin harganya lebih murah dan hemat. Kalau tidak, bung belanja lauk saja dan nasinya memasak sendiri.

Bentuk Daftar Menu Untuk Satu Bulan, Baik Untuk Berbuka atau Sahur

Menata menu makanan untuk penghematan sangatlah berguna, dengan mencatat siapa saja orang dirumah yang ikut menikmati hidangan apabila bung mungkin sudah berkeluarga. Tulis bahan pangan yang dibutuhkan dan berapa jumlah yang dibutuhkan. Melakukan hal ini memudahkan bung untuk menghitung estimasi pengeluaran selama sebulan, selain itu bung tidak akan memiliki makanan terlebih atau yang terbuang.

Mencoba Membuat Kue Lebaran Buatan Bung Sendiri

Harga bahan makanan saat menjelang lebaran serba naik, ini jadi alasan bagi para penjual kue untuk melipatgandakan harga. Sebagai konsumen bung mungkin bakal merasa rugi tapi kalau dipikir lagi ini adalah hal wajar.

Maka dari itu dari pada bung mengeluh, mengapa tidak mencoba membuat sendiri? yang bung perlukan adalah bahan pokoknya saja, tinggal buat variasi seperti kue lebaran apa yang bung suka. Tenang, di Internet banyak yang mengajarkan caranya jadi bung bisa membuatnya, apalagi membuat kue di bulan puasa adalah cara menghabiskan waktu yang tepat.

Membatasi Bukber dengan Cermat

Undangan buka bersama saat bulan puasa biasanya banyak sekali. Dari tajuk temen SD, SMP, SMA sampai kuliah. Bahkan teman kerja dan temen gengmu terkadang memiliki acara sendiri, memang sih tujuannya baik yakni silaturahmi dengan orang lain.

Akan tetapi kalau banyak dari acara tersebut mengadakan di restoran pasti bakal memakan biaya, oleh karena lebih baik pilih mana saja yang sekiranya memang harus bung datangi. Kalau boleh saran, cari beberapa restoran yang memakai promo. Dari mulai kartu debit, kredit sampai finance technology yang menjanjikan cashback.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


Lebih Keren

Betul Instagram itu Soal Foto, Tapi Bukan Berarti Melupakan pentingnya Caption

Orang zaman sekarang memang dimanjakan oleh visual, salah satunya lewat instagram. Media sosial yang paling digandrungi di zaman sekarang. Namun dibalik konten visual yang indah nan menawan yang dipamerkan di instagram, harus dibarengi dengan caption yang menarik guna  membawa nuansa dalam foto.

Caption dalam instagram bisa dibilang adalah seni tulis menarik yang atraktif. Biasanya ini menjadi senjata ampuh untuk menggaet aduiens dengan cara yang efektif. Bahkan tidak bisa dipungkiri bahwa datangnya likes dan comment bisa terjadi karena ada caption kan bung?

Namun dalam membuat caption juga tidak asal, terutama bagi mereka yang mengais rezeki dengan menjadi selebgram. Toh, tak mungkin para selebgram posting foto selfie dengan caption motivasi yang panjangnya 3 baris. Sedangkan bung yang bukan selebgram atau influencer namun ingin mendulang likes dan comment yang banyak, bisa dengan membuat caption yang menarik dengan tips di bawah ini.

Bangun Persona dengan Kenali Audiens Anda

Banyak sosok influencer atau selebgram bung, yang berhasil membangun persona lewat sosial media. Membuat para followersnya tau seperti apa dia, meskipun tak mengenal secara akrab. Membangun persona atau kepribadian di sosial media itu sah-sah saja meskipun bung bukan siapa-siapa. Namun caranya adalah dengan mengenali audiens. Semakin baik mengenal audiens maka akan semakin mudah melibatkan mereka pada instagram marketing anda. Dengan mengetahui umur, di mana mereka tinggal, pekerjaan apa yang dimiliki, dan apa yang mereka lakukan di luar pekerjaan.

Mengidentifikasi Brand Voice Bung Sendiri

Jika bung belum mengidentifikasi brand voice anda, sebagai bagian dari rencana social media marketing yang lebih luas, sebaiknya bung tanyakan pada diri sendiri. Brand lebih kepada kualitas dan nilai yang diinginkan individu untuk dijual kepada followers. Kalau bung masih bingung bagaimana cara menafsirkannya, mungkin menggunakan kata untuk menyempurnakan brand voice. Seperti kata berani, penasaran dan berwibawa.  Yang harus dicatat bahwa jangan terpaku menggunakan nada formal dalam caption. Terkecuali memang audiens bung memang suka dengan hal tersebut. Biasakan untuk menjaga bahasa tetap ringan dan tempatkan humor yang sesuai sekaligus tunjukkan kepribadian.

Sebelum Menyertakan Caption Secara Panjang, Coba Dipertimbangkan

Jangan merasa perlu menyertakan caption panjang dalam setiap foto. Tarolah sebuah caption panjang dalam foto untuk melengkapi kisah dari foto tersebut, apabila terselip cerita yang menarik. Lantaran kebanyakan orang yang sedang stalker atau menelusuri feeds, pasti akan menelusuri dengan cepat. Jadi caption yang dibuat panjang itu akan sia-sia karena tidak akan dibaca! contoh beberapa akun berita seperti National Geographic atau Tirto yang merupakan salah satu akun terbaik menyajikan caption panjang.

Latihan dan Tulis Ulang Caption Apabila Terasa Tidak Srek

Menulis caption itu bukan hal isntan. Tidak sekali tulis langsung bagus kemudian menggugah dan direspon dengan ucapan “wihhh” dari followers. Tidak seperti itu. Menulis caption juga membutuhkan keterampilan, belajar melancarkan dan membuat hal yang menarik sampai followers merasa tertarik. Mulai ubah diksi-diksi yang tidak perlu, dan rajin untuk membaca caption berulang-ulang guna memastikan apa yang bung tuliskan itu benar.

Jangan Kesetanan! Gunakan Hashtag dengan Bijak dan Sepadan

Sumber : Hariandepok.com

gunakan hashtag dengan bijak jangan semua hal yang lagi viral bung sertakan dalam apa yang bung unggah. Justru itu mematikan nilai dari postingan bung. Seperti saat bung mengunggah foto motor diselimuti caption yang laki, tak mungkin bung menyertakan hastag #JualPeninggiBadan. Sebagai catatan memakai hashtag sangat membantu untuk mendapatkan lebih banyak followers. Hashtag yang tepat juga dapat menyoroti dan mengkontekstualisasikan konten. Ingat jangan banyak menggunakan hastag, karena sangat mengganggu.

 

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top